15 Anggota PPK Kota Magelang Dilantik


 

KOTA MAGELANG – FBINEWS 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Magelang melantik sebanyak 15 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), di Pendapa Pengabdian Kota Magelang, Rabu (4/1/2023). Pelantikan dilakukan untuk PPK Kecamatan Magelang Selatan, Magelang Tengah dan Magelang Utara, dengan jumlah lima orang anggota per kecamatan.

Ketua KPU Kota Magelang, Basmar Perianto Amron secara langsung mengambil sumpah/janji anggota PPK di hadapan pertemuan anggota Forkopimda atau yang mewakili. Di antaranya Wali Kota Magelang Muchamad Nur Aziz, Wakil Wali Kota Magelang M Mansyur, Sekretaris Daerah Kota Magelang Joko Budiyono, serta Ketua Bawaslu Kota Magelang, Endang Sri Rahayu.

Wali Kota Magelang, Muchamad Nur Aziz mengapresiasi KPU atas kinerja yang baik dalam mengawal proses persiapan menuju Pilkada 2024, sesuai dengan rencana. Menjadi harapan semua, seluruh tahapan pemilu tahun 2024 dari awal hingga akhir, dapat terlaksana dengan lancar.

“Saya ucapkan selamat kepada 15 anggota PPK se-Kota Magelang yang baru dilantik. Saya harap para anggota PPK ini dapat menjalankan tugas, wewenang, dan kewajiban dengan sebaik-baiknya sesuai aturan yang berlaku,” papar Aziz.

Ia berpesan agar anggota PPK tugas melaksanakan dengan sebaik-baiknya, meningkatkan pemahaman akan tugas, wewenang, dan tanggung jawab, memahami kode etik, dan memelihara kenetralan serta menghindari konflik kepentingan yang dapat merusak esensi pemilu dan mengurangi kualitas pemilu.

“Setelah yakin dan dilantik menjadi anggota PPK, maka jangan menjadi tim sukses peserta pemilu. Tidak usah jadi partisan partai juga. Laksanakan saja tugas menjadi PPK dengan sebaik-baiknya, dan jaga kualitas situasi agar semakin baik,” ungkapnya.

Selanjutnya, Ketua KPU Kota Magelang Basmar Perianto Amron mengatakan, anggota PPK yang dilantik mulai bertugas per 4 Januari 2023 hingga 4 April 2024. Saat sudah menjadi penyelenggara pemilu, maka anggota PPK harus siap penuh waktu menjalankan tugas.

Ia menuturkan, penyelenggara pemilu baik di tingkat PPK maupun PPS (Panitia Pemungutan Suara) merupakan ujung tombak dalam penyelenggaraan pemilu. Basmar berpesan kepada para anggota PPK agar bekerja dengan penuh integritas, sehingga bisa menjadikan pemilu tahun 2024 ini menjadi pemilu yang baik. Para pemilih juga bisa menjadi pemilih yang baik, dan nantinya akan terpilih sebagai pemimpin yang baik pula.

“Kalau semuanya baik, maka kemakmuran untuk masyarakat pun optimis bisa tercapai,” tegasnya.**

 Advertisement Here
 Advertisement Here